Penjualan Mobil Bulan November 2014 Turun 13,37% [Gaikindo]
November 2014, Car Sales Down 13.37% [Gaikindo]
MansarPost – Brosist sobat pembaca setia,, jika biasanya data yang selalu dinantikan oleh kebanyakan sobat biker adalah data AISI, maka kali ini kita bahas data saudaranya saja dulu ya, yakni data dari Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia), siapa tahu sobat biker semua ada yang mau naik kelas merasakan sensasi berkendara tanpa kehujanan dan tanpa kepanasan bersama keluarga… ;D
Merujuk data press release dari bisnis.com,, menyebutkan bahwa penjualan mobil bulan November 2014 turun sebesar 13,37% dibandingkan bulan sebelumnya, dimana penjualan bulan Oktober mencapai 105.357 unit sedangkan penjualan bulan November hanya mencapai 91.268 unit saja,, kurang dari 100.000 unit brosist… Naaaah selanjutnya adalah data penjualan dari awal Januari hingga November kini, totalnya baru mencapai 1,13 juta unit, sedangkan target tahun 2014 sebesar 1,25 juta unit sehingga ada selisih sebanyak 0,12 juta atau 120.000 unit saja,, jadi selisih inilah yang harus dicapai pada bulan Desember ini jika hendak mencapai target…